Perluas Dampak Sekolah Penggerak, BPMP Aceh Gelar Pemetaan Sekolah Pelaksana PSP dan Sekolah Imbas Tahun 2024

Banda Aceh – Pemerintah melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi melakukan intervensi-intervensi dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia yang dikemas dalam Program Sekolah Penggerak. Intervensi tersebut diberikan kepada satuan pendidikan dengan harapan mempercepat terjadinya transformasi pendidikan. Salah satu transformasi yang diharapkan terjadi dengan adanya Program Sekolah Penggerak adalah terjadinya peningkatan capaian hasil belajar siswa yang dapat dilihat pada kompetensi literasi, kompetensi numerasi, dan karakter.

Dengan adanya sekolah penggerak, diharapkan sekolah-sekolah tersebut dapat menjadi model bagi sekolah lainnya untuk melakukan transformasi yang serupa melalui program pengimbasan.

Program pengimbasan merupakan salah satu strategi dalam keberlanjutan dan kesinambungan program sekolah penggerak sehingga pada akhirnya seluruh sekolah di Provinsi Aceh menjadi sekolah penggerak.

Oleh karena itu, BPMP Provinsi Aceh menyelenggarakan kegiatan Pemetaan Sekolah Pelaksana PSP dan Sekolah Imbas Tahun 2024 pada tanggal 18 s.d 20 Maret 2024 bertempat di Hotel Grand Arabia Banda Aceh dengan mengundang Dinas Pendidikan Provinsi Aceh dan Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota pelaksana PSP Angkatan 1 yaitu Banda Aceh, Aceh Barat Daya, Bireuen dan Nagan Raya.

Kegiatan ini bertujuan untuk mendorong peningkatan mutu pembelajaran yang berkualitas bagi seluruh satuan pendidikan, menciptakan ekosistem belajar bagi satuan pendidikan, dan memperluas dampak dari program sekolah penggerak khususnya sebagai katalis untuk mempercepat terjadinya transformasi di satuan pendidikan lainnya.

Output dari kegiatan ini yaitu tersusunnya peta sekolah pelaksana PSP yang akan melaksanakan pengimbasan dan surat keputusan penetapan sekolah imbas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kemendikbudristek Terbitkan Payung Hukum bagi Implementasi Kurikulum Merdeka secara Nasional

Jakarta, 27 Maret 2024 – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) terus berupaya mendorong peningkatan kualitas pembelajaran bagi semua murid. Salah satu bagian penting dalam mewujudkan hal ini adalah kurikulum yang menjawab tantangan zaman yang terus berkembang. Untuk itu, Kemendikbudristek menerbitkan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Permendikbudristek) Nomor 12 Tahun 2024 tentang […]

Read More

Festival Kurikulum Merdeka 2024 Kembali Hadirkan Potret Cerita Kurikulum Merdeka

Jakarta, 22 April 2024 – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) kembali menyelenggarakan Potret Cerita Kurikulum Merdeka dalam rangka memeriahkan Festival Kurikulum Merdeka (FKM) tahun 2024. Sebagaimana tahun sebelumnya, aktivitas ini menjadi ruang berbagi dan belajar praktik baik yang otentik dari implementasi Kurikulum Merdeka dalam bentuk foto dan video yang disampaikan oleh peserta didik, […]

Read More

Pendampingan Rakortek Kabupaten/Kota BAPPEDA Provinsi Oleh UPT

BPMP Provinsi Aceh menyelenggarakan Pendampingan Rakortek Kabupaten/Kota BAPPEDA Provinsi Oleh UPT pada tanggal 22 s.d 24 April 2023 dengan bertempat di Hotel Hermes Banda Aceh. Dalam Rangka pemenuhan pelayanan dasar Pendidikan di daerah, Kemendikbudristek bersama Kemendagri melalui BPMP Provinsi Aceh  selaku UPT di daerah melakukan fasilitasi  untuk sinkronisasi dan harmonisasi perencanaan pembangunan antara pusat dan […]

Read More