Penandatangan Komitmen Dukungan Bersama Pelaksanaan PPDB Provinsi Aceh yang Objektif, Transparan, dan Akuntabel Tahun 2024

Banda Aceh, 22 Mei 2024 – Dalam rangka mewujudkan Pendidikan yang merata dan berkualitas untuk semua anak sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 1 Tahun 2021 tentang Penerimaan Peserta Didik Baru pada Taman Kanak-kanak, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, Sekolah Menengah Atas, dan Sekolah Menengah Kejuruan, Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Aceh Bersama 20 Satuan Kerja Pemerintah Aceh menandatangani Komitmen dukungan bersama untuk menyukseskan pelaksanaan PPDB di Provinsi Aceh. Acara yang berlangsung di Aula Serbaguna Kantor Gubernur Aceh dibuka oleh Pj. Gubernur Aceh yang diwakili oleh Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Marthunis. Dalam pidato tertulis Pj. Gubernur menyampaikan bahwa semua peserta didik berhak mendapatkan kesempatan yang sama dan siap bersaing dalam Pendidikan yang semakin kompleks. Pemerintah Aceh berkomitmen dan mendukung penuh dalam meningkatkan mutu Pendidikan dan mencetak generasi yang cerdas, berintegrasi, dan berkarakter. Selanjutnya pemerintah Aceh mengajak seluruh pihak yang terkait untuk bersama menjaga transparansi, keadilan, dan profesionalisme dalam pelaksanaan PPDB sehingga terjamin anak-anak Aceh mendapat kesempatan yang sama dalam Pendidikan.

Kepala BPMP Provinsi Aceh dalam paparannya menyampaikan bahwa kebijakan Pendidikansaat ini berfokus pada pembangunan sumber daya manusia. Krisis pembelajaran dan learning loss yang terjadi selama pandemi sangat menantang pencapaian Pendidikan Indonesia di masa depan. Pemerintah melalui kebijakan Merdeka Belajar telah meletakkan Episode 1 sebagai pondasi awal, salah satu dari 4 pokok program dalam episode 1 Adalah Peraturan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Zonasi. Diharapkan dengan sistem penerimaan peserta didik berdasarkan zonasi maka anak-anak usia sekolah dapat bersekolah di sekolah dalam lingkungannya, terjadi perubahan dalam ekosistem pembelajaran, dan yang terpenting adalah pencapaian hasil belajar siswa dalam literasi numerasi dan karakter meningkat signifikan. Kepala BPMP Provinsi Aceh juga mendorong pemerintah daerah agar mengimplementasikan regulasi pengangkatan Kepala Sekolah dari Guru Penggerak dan mendampingi sekolah dalam pencegahan kekerasan di lingkungan satuan Pendidikan. Acara dilanjutkan dengan pemaparan oleh Dinas Pendidikan Provinsi tentang langkah dan strategi yang telah dilakukan dalam PPDB tahun 2023 dan yang sedang berlangung. Acara puncak ditandai dengan penandatanganan Bersama Komitmen dukungan terhadap pelaksanaan PPDB yang objektif, tranparan, dan akuntabel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BPMP Aceh Lakukan Supervisi ke Satuan Pendidikan Binaan Gerakan Sekolah Sehat (GSS) pada Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS)

Aceh, 17 Juli 2024 – Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Aceh mengadakan kegiatan supervisi ke Satuan Pendidikan Binaan Gerakan Sekolah Sehat (GSS) pada Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun 2024. Kegiatan ini dilaksanakan di 23 kabupaten/kota se-Provinsi Aceh dalam rangka menindaklanjuti Surat Edaran Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek Nomor 19012/A.J4/PK.01.01/2024 tanggal 19 Juni 2024 tentang Masa […]

Read More

FGD Target Capaian Program Prioritas dan Advokasi Pemanfaatan Rapor Pendidikan dalam Rangka Transformasi Satuan Pendidikan Kepada Pemerintah Daerah

Banda Aceh, 11 Juli 2024 – BPMP Provinsi Aceh melaksanakan pertemuan dengan seluruh stakeholders Pemerintah Daerah dalam upaya mengakselerasi transformasi satuan Pendidikan untuk meningkatkan kualitas layanan Pendidikan pada tanggal 9 s.d 11 Juli 2024 di Hermes Palace Hotel, Banda Aceh. Pertemuan Focus Group Discussion Target Capaian Program Prioritas dan Advokasi Pemanfaatan Rapor Pendidikan dalam Rangka […]

Read More

Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Aceh Sukses Selenggarakan Kegiatan Kumpul Komunitas dan Key Opinion Leader (KOL) Lokal

Aceh Besar, 8 Juli 2024 – Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Aceh telah menyelenggarakan kegiatan “Kumpul Komunitas dan Key Opinion Leader (KOL) Lokal” dalam rangka komunikasi program prioritas Ditjen PDM Tahun 2024. Acara ini bertujuan untuk mendukung keberlanjutan Gerakan Merdeka Belajar yang telah menjadi gerakan bersama dalam memberdayakan ekosistem dan mentransformasi pendidikan demi murid-murid […]

Read More