Penandatanganan Komitmen dan Dukungan Bersama Pelaksanaan PPDB yang Objektif, Transparan dan Akuntabel di Kota Langsa

Langsa, 12 Juni 2024 – Memasuki tahun ajaran baru 2024/2025, saat ini setiap Kabupaten/Kota melakukan kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Untuk itu Pemerintah Kota Langsa menggelar Pertemuan Dukungan dan Komitmen Bersama Penerimaan Peserta Didik Baru Kota Langsa yang bertempat di Ruang Rapat Walikota Langsa yang dihadiri oleh seluruh Unsur Muspida dan Jajaran Satuan Kerja Perangkat Kota (SKPK) terkait. Pj. Walikota Langsa dalam sambutannya menyatakan gembira sekali dengan kehadiran dan kekompakan Muspika di Kota Langsa yang hadir, hal ini mengambarkan pelaksanaan core value selaku Aparatur Sipil Negara (ASN) yaitu BerAKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif). Kehadiran seluruh peserta rapat diharapkan dapat mendukung pelaksanaan PPDB menjadi lebih baik lagi terutama dalam menerapkan prinsip-prinsip tata Kelola pemerintahan yang baik (good governance) yaitu objektif, transparan dan akuntabel. Penerapan prinsip tersebut dirasa penting untuk memberikan akses yang berkeadilan bagi seluruh peserta didik yang ada di Kota Langsa tanpa membeda-bedakan status social dan status ekonomi. Kasubbag BPMP Provinsi Aceh yang turut hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan apresiasi atas dukungan pemangku kepentingan yang ada di Kota Langsa dan berharap pertemuan tersebut dapat menjadi momentum bagi sektor Pendidikan maju dan berkembang. Dalam pertemuan tersebut dibahas pula capaian sektor Pendidikan Kota Langsa yang cukup mengembirakan terutama dalam peningkatan skor Literasi dan Numerasi. Akhirnya kegiatan ditutup dengan penandatanganan komitmen PPDB Kota Langsa tahun 2024. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BPMP Provinsi Aceh Gelar Pendampingan untuk Satuan Pendidikan Binaan GSS dalam Tes Kebugaran Siswa Indonesia (TKSI) Tahun 2024

Aceh, 4 September 2024 – Satuan Pendidikan Binaan Gerakan Sekolah Sehat (GSS) Tahun 2024 tengah melaksanakan Tes Kebugaran Siswa Indonesia (TKSI) untuk mengukur tingkat kebugaran fisik siswa di berbagai jenjang pendidikan. Tes ini merupakan bagian dari upaya peningkatan kesehatan dan kebugaran siswa di seluruh Indonesia, dengan fokus khusus pada pengembangan fisik siswa. Dalam rangka menindaklanjuti […]

Read More

Rakor PEMANTIK dan Refleksi IKM tahun 2024

Banda Aceh, 28 Agustus 2024 – Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Aceh sukses menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (PEMANTIK) serta Refleksi Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) pada tanggal 26-28 Agustus 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di era digital melalui pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) serta akun layanan […]

Read More

BPMP Aceh Lakukan Advokasi Penggunaan SIPLah Semester 2 Tahun 2024 ke Pemda dan Satuan Pendidikan

Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Aceh mengadakan kegiatan advokasi yang melibatkan Pemerintah Daerah dan Satuan Pendidikan terkait penggunaan Sistem Informasi Pengadaan di Sekolah (SIPLah) untuk Semester 2 Tahun 2024. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada tanggal 2 dan 5 Agustus 2024 di Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota se-Provinsi Aceh. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk mendorong […]

Read More