56 Pegawai LPMP Provinsi Aceh Mengikuti Asesmen Prediksi Kompetensi Pegawai

Aceh Besar, 12 Juli 2021 – Sebanyak 56 pegawai LPMP Provinsi Aceh mengikuti Asesmen Prediksi Kompetensi Pegawai Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek) tahun 2021 yang dilaksanakan secara daring di Laboratorium Komputer LPMP Provinsi Aceh. Setiap pegawai mengikuti asesmen sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan yaitu sebanyak 28 pegawai mengikuti asesmen di tanggal 8 Juli dan 28 sisanya mengikuti asesmen pada tanggal 12 Juli 2021. Sebelumnya 56 pegawai telah mengikuti tryout Asesmen Prediksi Kompetensi Pegawai pada tanggal 29 dan 30 Juni 2021.

Asesmen Prediksi Kompetensi merupakan proses pengukuran potensi individu untuk memprediksi kompetensi pegawai di lingkungan Kemendikbudristek dengan menggunakan instrument tertentu, yang kemudian menjadi salah satu bahan pendukung manajemen SDM tingkat instansi maupun unit kerja untuk keperluan pengembangan kompetensi, manajemen talenta, rotasi/mutasi, dan promosi. Selain itu, asesmen pegawai ini bermanfaat bagi pegawai untuk mengetahui gambaran potensi diri, mengetahui kebutuhan pengembangan diri yang tepat dan berkesempatan untuk terpilih dalam pembinaan kader potensial (talent pool).

Asesmen ini dilaksanakan berdasarkan pada Pasal 51 UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara yang menyatakan bahwa manajemen ASN diselenggarakan berdasarkan Sistem Merit, yakni berbasis kualifikasi, kompetensi, dan kinerja. Untuk mendukung implementasi Sistem Merit, perlu tersedia data profil pegawai, antara lain berupa data prediksi kompetensi berdasarkan hasil asesmen.

Tujuan asesmen ini adalah untuk menjaring data profil prediksi kompetensi pegawai Kemendikbudristek untuk implementasi Sistem Merit sebagaimana yang telah diamanatkan di UU ASN. Sebagaimana telah dijelaskan seebelumnya bahwa 3 (tiga) pilar Sistem Merit yaitu Kompetensi (data kompetensi dijaring melalui proses asesmen), Kualifikasi (data kualifikasi melalui riwayat pendidikan/pelatihan) dan Kinerja (data kinerja berdasarkan e-SKP).

Materi yang diujikan dalam asesmen berupa tes psikologi untuk memprediksi 8 Kompetensi Manajerial (pengambilan keputusan, mengelola perubahan, pengembangan diri dan orang lain, pelayanan publik, integritas, kerja sama, komunikasi, orientasi pada hasil) dan 1 Kompetensi Sosial Kultural (perekat bangsa) sebagaimana Peraturan Menteri PAN & RB Nomor 38 Tahun 2017 tentang Standar Kompetensi Jabatan Aparatur Sipil Negara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Sosialisasi dan Coaching Clinik Pelatihan Berjenjang Bagi Kepala Sekolah pada Sekolah Penyelenggara Pendidikan Inklusif (SPPI)

Aceh Besar, 13 Mei 2024 – Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah melalui UPT Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Aceh telah menggelar kegiatan “Sosialisasi dan Coaching Clinik Pelatihan Berjenjang Bagi Kepala Sekolah pada Sekolah Penyelenggara Pendidikan Inklusif (SPPI)”. Acara yang dijadwalkan telah berlangsung pada Rabu, 08 Mei 2024 dan […]

Read More

BPMP Provinsi Aceh Menggelar Kegiatan Rakor Gerakan Sekolah Sehat Tahun 2024

BPMP Provinsi Aceh telah melaksanakan Rakor Gerakan Sekolah Sehat Tahun 2024 pada tanggal 6 s.d 8 Mei 2024 dengan bertempat di The Pade Hotel Aceh Besar. Kegiatan dibuka oleh kepala BPMP Provinsi Aceh, Muhammad Anis secara daring. Dalam pembukaan, Muhammad Anis menyampaikan bahwa Gerakan Sekolah Sehat merupakan salah satu Program Prioritas Kemendikbudristek dalam upaya meningkatkan […]

Read More

Gap Analisis Terkait Pemanfaatan Rapor Pendidikan dan PBD Satuan Pendidikan

Transformasi satuan Pendidikan merupakan strategi utama dalam implementasi Merdeka Belajar. Melalui salah satu episodenya yaitu Asesmen Nasional yang menghasilkan Rapor Pendidikan, Satuan Pendidikan diharapkan melakukan Perencanaan Berbasis Data (PBD) sehingga terjadi peningkatan kualitas layanan pendidikan terutama kualitas pembelajaran. Untuk mengawal pemanfaatan Rapor Pendidikan dan Perencaan Berbasis Data, BPMP Provinsi Aceh melaksanakan kegiatan Gap Analisis Terkait […]

Read More